SIJUNJUNG - Kader Posyandu Mekar Indah, Nagari Sumpur Kudus Selatan, Kecamatan Sumpur, Iva Gustika Murni berhasil meraih juara I sebagai Kader Posyandu Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatera Barat.
Penetapan kader posyandu Mekar Indah Kecamatan Sumpur Kudus sebagai terbaik I Kader Posyandu Berprestasi Kategori Kabupaten Tingkat Provinsi Sumatera Barat ini berdasarkan Keputusan Gubernur Sumatera Barat nomor 411.4-713-2022 tanggal 28 september 2022.
"Alhamdulillah pada lomba kader posyandu berprestasi tingkat Sumbar tahun 2022 ini, kader kita atas nama Iva Gustika Murni dari kader posyandu mekar indah berhasil menjadi juara 1 kategori kabupaten se Sumatera Barat, "ujar Ketua TP PKK Kabupaten Sijunjung, Ny. Riri Benny Dwifa pada Rabu 12 Oktober 2022
Ia mengatakan bahwa prestasi yang telah ditorehkan ini merupakan bukti nyata kerjasama dari semua pihak dan peran masyarakat yang selama ini telah mendukung program posyandu Mekar Indah di Kecamatan Sumpur Kudus
Baca juga:
Anak Petani Madiun Bisa Menjadi Kasal
|
"Semoga dengan perolehan hasil terbaik 1 tingkat Sumbar ini bisa meningkatkan fungsi dan kinerja posyandu serta meningkatkan kualitas dan kemampuan kader posyandu dalam pengelolaan dan pelayanan di posyandu serta dapat memberikan inovasi untuk pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Sijunjung, "harap Ny. Riri Benny Dwifa. (andri)